Selasa, 21 Februari 2023

 

TIPS ATASI PESANAN MENJELANG RAMADHAN DAN IDUL FITRI

Bagi pelaku bisnis Makanan, fesyen, Perabot Rumah tangga , Furniture dan lain-lain,  pada  bulan Ramadhan ini merupakan suatu berkah besar dan menjadi peluang emas untuk dapat meraup keuntungan dengan meningkatkan penjualan pada bulan Ramadhan dan idul fitri tersebut.

Lonjakan permintaan selama Ramadan hingga jelang lebaran merupakan dampak dari perubahan kebutuhan masyarakat khususnya umat Islam karena moment tersebut merupakan hari istimewa dan harus disambut dengan penuh suka cita.

Lalu bagaimana para pelaku usaha agar dapat meraih penjualan dan keuntungan yang maksimal : 

1. Modal Pengembangan Usaha

Dalam menghadapi lonjakan orderan pada bulan Ramadhan atau Hari Raya IDul Fitri merupakan prioritas yang harus disiapkan adalah penambahan modal usaha agar stock barang mencukupi sehingga pesanan customer terlayani dengan baik, peningkatan  modal usaha  atau dana pengembangan ini tentu akan sangat berperanan sekali sehingga akhirnya usaha bisa tumbuh dan berkembang dengan cepat.

Hitunglah dengan cermat penambahan modal jika harus meminjam bank atau jasa keuangan, jangan sampai terlalu membebani cashflow usaha yang pada akhirnya malah membuat usaha semakin berat untuk maju. Usahakan dulu dari dapat pinjaman lunak tanpa bunga , misalnya dari Bank Mertua Indah…atau mantan……( kalau punya …he..he )

 2. Tambahan Produk Baru dan Variasi Produk

Pada moment Bulan Ramadhan dan Hari Raya ini merupakan saat yang tepat untuk mengenalkan produk- produk baru. Baik itu produk Fesyen, Makanan, Perabot Rumah Tangga dll, yang menjadi kebutuhan pada hari – hari istimewa tersebut. Pasti akan menjadi pertimbangan customer jika ada produk-produk baru ataupun produk - produk dengan variasi baru yang lebih bagus tampilan ataupun model yang dikenalkan.

3. Program Pemasaran dan Promosi

Tidak kalah pentingnya Program Pemasaran dalam menyambut moment tahunan ini, buatlah program pemasaran yang menarik dan mengundang rasa penasaran customer untuk ingin tahu lebih detil promosi,  discount ataupun promosi-promosi lain yang ditawarkan pada usaha yang kita kelola. Program yang direncanakan jauh-jauh hari dengan baik tentu akan meningkatkan penjualan dan akan mendatangkan laba yang lebih maksimal.


Semoga tips ini bermanfaat bagi pembaca semuanya.

salam sukses


Tidak ada komentar:

Posting Komentar